Pengertian Besaran Pokok dan Contoh Soalnya

besaran pokok
Gambar diambil IUP UGM

Dalam ilmu Fisika, Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah besaran, yang secara umum dibagi menjadi dua yaitu besaran pokok dan besaran turunan.

Untuk lebih memahaminya, berikut adalah penjelasan besaran pokok beserta contoh soalnya.

Besaran Pokok

Dikutip dari karya “Praktik Belajar Fisika” (tahun 2008) yang disusun oleh Aip Saripudin, besaran pokok merujuk pada besaran yang memiliki satuan yang telah ditetapkan sebelumnya dan tidak tergantung pada besaran lainnya.

Terdapat tujuh besaran pokok yang telah ditetapkan, yaitu massa, waktu, panjang, kuat arus listrik, temperatur, intensitas cahaya, dan jumlah zat. Selain itu, terdapat dua besaran tambahan yang tidak memiliki dimensi, yaitu sudut datar dan sudut ruang (dalam tiga dimensi).

Tabel satuan dan lambang satuan dari besaran pokok adalah sebagai berikut:

Besaran PokokSatuanLambang
PanjangMeterm
MassaKilogramkg
WaktuSekon (detik)s
Arus ListrikAmpereA
SuhuKelvinkg
Intensitas CahayaKandelacd
Jumlah ZatMolemol

Sedangkan dua besaran tambahan, yaitu:

Besaran PokokSatuanLambang
Sudut DatarRadianrad
Sudut RuangSteradiansr

Contoh Soal

1. Yang termasuk besaran pokok adalah ….

A. Waktu

B. Kecepatan

C. Udara