Apa yang Dimaksud dengan Agreement dan Disagreement?

agreement dan disagreement

Ketika belajar bahasa Inggris, Anda pasti akan menemui topik mengenai agreement dan disagreement. Ungkapan-ungkapan tersebut berguna untuk menyatakan pendapat atau reaksi terhadap suatu pernyataan.

Agreement dan Disagreement

Ekspresi agreement dan disagreement mengacu pada cara kita menyatakan persetujuan atau ketidaksetujuan terhadap pendapat atau opini seseorang. Agreement merupakan ungkapan atau sikap yang menunjukkan setuju (baik secara verbal maupun nonverbal) terhadap pendapat orang lain. Sebaliknya, disagreement adalah sikap yang menunjukkan ketidaksetujuan terhadap pendapat atau tindakan yang diutarakan oleh individu atau kelompok tertentu.

Jadi, ketika kita tidak setuju, itu bisa berarti kita merasa bahwa pendapat atau tindakan yang disampaikan oleh lawan bicara tidak tepat, tidak berdasar, atau tidak menyenangkan bagi kita.

Contoh Agreement dan Disagreement

Agreement: