Cara Memakai Dasi yang Rapih dan Benar untuk Pemula

cara memakai dasi
Gambar diambil dari blibli.com
  1. Pertama, dasi dilingkarkan ke bagian kerah kemeja dengan ujung tebal berada di kiri. Setelah itu, letakkan ujung yang tebal sedikit rendah dibanding dasi yang ujungnya tipis.
  2. Berikutnya silangkan bagian ujung lebar ke depan ujung tipis.  Selanjutnya, ujung lebar dasi dibalutkan ke arah belakang dari ujung tipis lalu silangkan dari sebelah kanan.
  3. Tarik secara horizontal ujung yang tebal ke depan simpul. Setelah itu, tepat di bawah simpul selipkan satu jari.
  4. Jika sudah, ujung lebar dasi diputar ke arah atas lalu ke dalam. Kemudian geser ujungnya ke sekitaran leher.
  5. Masukkan ujung lebar dasi ke bagian bawah simpul lewat lubang yang sebelumnya ditahan dengan menggunakan satu jari.
  6. Tarik ujung lebar melewati lingkaran sambil menahan simpul yang sudah dibuat.
  7. Untuk mengencangkan simpul, pegang secara perlahan menggunakan satu tangan. Setelah itu, kalian hanya perlu menarik bagian ujung yang terlihat sempit.

Half Windsor Knot:

Gambar diambil dari katadata.co.id

Teknik half windsor knot ini juga cocok bagi anak sekolah dengan tinggi badan besar karena tidak diperlukan dasi yang panjang. Simpul yang satu ini sangat terlihat klasik untuk acara formal.Seperti inilah caranya:

  1. Lingkarkan dasi di sekitar area dengan ujung lebar di kanan menggantung ke bawah dan ujung tipis di kiri sekitar tulang rusuk.
  2. Silangkan ujung lebar di depan ujung tipis dari kanan ke kiri, hingga membentuk X di bawah dagu.
  3. Lingkarkan ujung lebar dasi secara horizontal di sekitar dan di belakang ujung yang tipis. Ambil ujung lebar dari atas dan melalui bukaan X dan tarik kencang.
  4. Pegang ujung lebar dengan tangan kanan dan bungkus di depan atas ujung tipis dari kanan ke kiri.
  5. Jagalah agar segitiga tetap utuh dengan tangan kiri, bawa ujung lebar ke arah dada dan dari belakang lingkaran, melewati di atas X.
  6. Dengan menggunakan jari telunjuk tangan kiri, buka segitiga yang sekarang sudah terbentuk di atas X dan tarik ujung yang lebar sepenuhnya.
  7. Untuk mencocokkan panjangnya, tarik simpul ke atas ke arah kerah sambil menarik ujung tipis dasi ke bawah.

Seperti itulah kurang lebih cara memakai dasi yang cocok untuk pemula. Sangat mudah bukan? Yuk mulai belajar menggunakan dasi agar terlihat lebih rapih dan juga stylish!

Semoga membantu!

Artikel disadur dari katadata.co.id