Banyak orang yang ingin mengetahui bagaimana cara menggambar orang yang mudah. Bagi kebanyakan orang, menggambar orang memang menjadi kesulitan tersendiri. Bahkan untuk seorang seniman sekalipun. Selain bingung harus mulai dari mana, juga sangat sulit untuk mendapatkan proporsi tubuh manusia yang pas.
Namun ternyata, cara menggambar orang ini ada triknya lho. Ada panduan yang bisa Anda ikuti sehingga gambar orang menjadi sangat mudah. Dan hasilnya juga cukup bagus kok. Anda bisa menggunakannya untuk Anda sendiri, atau bisa diajarkan kepada sang buah hati yang memiliki bakat menggambar.
Ingin tau lebih lanjut bagaimana cara menggambar orang yang mudah? Simak terus ya ulasan lengkapnya berikut ini!
Cara Menggambar Orang
Anda bisa memilih, ingin menggambar orang atau manusia secara real, atau manusia kartun? Kami akan memberikan panduan untuk keduanya.
Menggambar manusia real
1. Gambar garis vertikal dan bagi menjadi 8 bagian yang sama
Cara menggambar orang yang pertama adlaah dengan membuat garis bantuan terlebih dahulu. Setiap bagian sama dengan 1 panjang kepala, yaitu jarak dari ubun-ubun ke dagu manusia yang akan digambar. Biasanya, tinggi tubuh orang dewasa adalah sepanjang 8 kepala, sehingga garis-garis bantuan ini akan membantu Anda agar tubuh manusia yang digambar tetap proporsional.
Kalau Anda ingin menggambar anak-anak, cukup bagi garis vertikal menjadi beberapa panjang kepala karena anak-anak lebih pendek dari orang dewasa. Misalnya, gunakan 3 kepala untuk balita, atau 6 kepala untuk anak-anak usia 10 tahun.
2. Gambar sketsa kasar beberapa bagian tubuh
Gunakanlah garis-garis yang sudah Anda buat untuk membantu menggambar sesuai proporsi. Gambar sketsa kasar dari kepala, lengan, tubuh, dan kaki, tidak perlu terlalu detail.
Garis bentuk kepala dibuat di bagian paling atas, garis bentuk tubuh dan lengan digambar pada bagian kedua sampai keempat, lalu garis bentuk kaki dibuat dari bagian kelima sampai bagian terakhir.
3. Sambung dan perjelas garis-garis bentuk yang dibuat tadi.
Telusuri tepi luar tubuh untuk menyambungkan sketsa tadi sehingga menyatu dengan halus. Pada tahap ini, Anda bisa menyesuaikan proporsi tubuh untuk membuatnya tampak lebih maskulin atau feminin.
Untuk fitur maskulin, perlebar bahu, dada, dan pinggang, lalu masukkan panggulnya sehingga tampak lebih sempit. Buatlah garis yang lebih bersudut saat memperjelas sketsa tersebut.
Untuk fitur feminin, persempit area bahu dan dada, lalu perlebar panggul dan paha. Cobalah membuat garis yang lebih halus dan melengkung saat menggambarnya.
4. Buat bagian yang lebih detail seperti telapak tangan dan wajah
Selain itu tambahkan juga garis bentuk telapak kaki, rambut, dan lutut. Untuk fitur feminin, berikan payudara dan tambah lekukan paha dan panggul. Untuk fitur maskulin, perjelas otot di perut, dada, dan lengan. Pada tahap ini, Anda selesai menggambar tubuh manusia.
5. Gambar pakaian
Pada tahap ini, Anda bisa mengeluarkan kreativitas Anda. Gambarlah berbagai gaya dan potongan baju, celana, sepatu, dan aksesori. Untuk tampilan yang lebih feminin, Anda bisa menggambar gaun atau rok. Gambarlah sedemikian rupa sehingga jatuhnya pakaian tampak alami saat dikenakan di tubuh manusia. Hapus semua garis bagian tubuh di dalam pakaian karena seharusnya memang tertutupi pakaian.
6. Bubuhkan bayangan pada gambar
Beri bayangan pada pakaian, kulit, dan rambut untuk membuat gambar Anda lebih realistis dan tiga dimensi. Anggap ada sumber cahaya yang menyinari satu sisi dari gambar tersebut, kemudian bayangi bagian tubuh yang berseberangan dengan sumber cahaya sehingga tampak lebih gelap karena di sinilah jatuhnya bayangan seseorang.
Leave a Reply