Makna Semboyan Bhinneka Tunggal Ika dan Sejarahnya

makna semboyan bhinneka tunggal ika
Gambar diambil dari Gramedia

Setelah mengetahui makna semboyan Bhinneka Tunggal Ika, Anda mungkin juga ingin mengetahui sejarah singkatnya. Sejarah semboyan Bhinneka Tunggal Ika dirumuskan oleh para pendiri bangsa jauh sebelum Indonesia merdeka, yaitu saat diskusi terbatas antara Muhammad Yamin, I Gusti Bagus Sugriwa, dan Bung Karno di sela-sela sidang BPUPKI sekitar 2,5 bulan sebelum Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Setelah beberapa tahun kemudian, semboyan Bhinneka Tunggal dimasukkan ke dalam rancangan Lambang Negara Republik Indonesia dalam bentuk burung Garuda Pancasila. Lambang negara Garuda Pancasila dirancang oleh Sultan Hamid II dari Pontianak.

Lambang negara Garuda Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika secara resmi digunakan pada tanggal 11 Februari 1950 dalam Sidang Kabinet Republik Indonesia Serikat. Selanjutnya, lambang negara Garuda Pancasila beserta semboyan Bhinneka Tunggal Ika diperkenalkan pada tanggal 17 Agustus 1950.

Itulah penjelasan mengenai arti dan makna semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Semoga bermanfaat ya!

Artikel disadur dari berbagai sumber