Cara update macOS pada perangkat Mac ini cukup mudah untuk diterapkan, terlebih bagi seseorang yang sebelumnya sudah memiliki produk Macbook. Namun bagi pengguna baru, bagaimana cara update macOS ini? Yuk simak!
- Sebelum menginstal perangkat lunak baru, ada baiknya untuk mencadangkan Mac kalian. Jika memiliki perangkat penyimpanan eksternal, kalian dapat menggunakannya untuk mencadangkan Mac dengan Time Machine.
- Untuk memeriksa apakah ada perangkat lunak baru, buka Pembaruan Perangkat Lunak:
- Dari menu Apple di sudut layar, pilih Pengaturan Sistem. Klik Umum di bar samping, lalu klik Pembaruan Perangkat Lunak di sebelah kanan.
- Di macOS versi lebih lama, pilih menu Apple > Preferensi Sistem, lalu klik Pembaruan Perangkat Lunak.
- Jika Pembaruan Perangkat Lunak menemukan perangkat lunak baru, klik tombol Perbarui atau Tingkatkan untuk mengunduh dan menginstalnya. kalian akan diminta memasukkan kata sandi administrator, yaitu kata sandi yang digunakan untuk masuk ke Mac. Selama penginstalan, Mac mungkin menampilkan bar progres atau layar kosong beberapa kali.
- Jika Pembaruan Perangkat Lunak menyatakan bahwa Mac telah diperbarui, berarti saat ini tidak ada perangkat lunak baru yang tersedia untuk model Mac kalian. Pembaruan Perangkat Lunak hanya menampilkan perangkat lunak yang kompatibel dengan Mac kalian.
Seperti itulah cara update macOS kalian. Sangat mudah bukan? Harus diingat, saat melakukan update, kalian membutuhkan jaringan internet yang stabil agar tidak terjadi kendala saat melakukan update. Selain macOS, para pengguna apple sering menanyakan Cara Update iOS Terbaru pada iPhone.
Semoga membantu!
Artikel disadur dari support.apple.com
Leave a Reply