Unsur Pembentuk Novel, Apa Saja Sih?

unsur pembentuk novel
Gambar diambil dari medcom.id
  • Tema: ide pokok dari sebuah cerita, biasanya digunakan untuk mengembangkan cerita.
  • Alur dan Plot: Alur adalah proses berjalannya cerita. Sedangkan plot adalah serangkaian peristiwa yang memiliki hubungan sebab akibat. 
  • Latar: gambaran mengenai peristiwa yang terjadi pada novel, berkaitan dengan waktu, tempat, dan suasana.
  • Tokoh dan Penokohan: Tokoh adalah para pelaku yang ada dalam cerita. Sedangkan penokohan adalah pelukisan watak tokoh yang digambarkan melalui sifat, perilaku, gerak-gerik, maupun dialog para tokoh (protagonis, antagonis, figuran)
  • Sudut Pandang: pandangan yang digunakan untuk menyajikan tokoh, tindakan, latar, dan berbagai peristiwa yang membentuk cerita.
  • Amanat: pesan yang ingin disampaikan penulis atau pengarang kepada para pembaca.
  • Gaya Bahasa: penggunaan bahasa dalam novel tersebut

2. Unsur Ekstrinsik

Unsur ekstrinsik novel adalah unsur-unsur pembangun yang berasal dari luar novel. Atau bisa dikatakan sebagai subjektivitas pembaca dalam memaknai kisah yang ada di dalam novel.

Unsur ekstrinsik terdiri dari:

  • Nilai-Nilai Kehidupan: nilai budaya, moral, sosial dan agama.
  • Latar belakang pengarang: riwayat hidup pengarang, kondisi psikologis pengarang, aliran sastra yang dimiliki pengarang
  • Latar belakang masyarakat: segala hal di masyarakat yang memengaruhi alur cerita novel, seperti kondisi politik, ideologi negara, kondisi sosial, kondisi perekonomian masyarakat.

Itulah unsur-unsur pembentuk novel yang bisa Anda ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat ya!

Artikel disadur dari berbagai sumber