Pengertian, Ciri-Ciri, dan Jenis Lembaga Sosial

lembaga sosial
Gambar diambil dari Kompas.com

Anda pasti sering mendengar mengenai lembaga sosial. Tapi tidak banyak yang mengetahui secara pasti, apa sebenarnya yang dimaksud dengan lembaga sosial, dan bagaimana sih ciri-ciri serta jenisnya.

Pengertian Lembaga Sosial

Lembaga sosial merujuk pada sistem nilai dan norma sosial, serta bentuk atau susunan masyarakat. Jadi lembaga sosial merupakan seperangkat norma atau aturan yang dapat dibentuk, diubah, dan dipertahankan untuk mengatur hubungan antar masyarakat agar tercipta keteraturan/ketertiban.

Fungsi dari lembaga sosial adalah untuk memberikan pedoman kepada masyarakat bagaimana tiap individu harus bersikap dalam menghadapi masalah yang berkembang di lingkungan, sehingga keutuhan masyarakat tetap terjaga.

Selain itu lembaga sosial juga memberikan arahan kepada masyarakat untuk mengadakan sistem pengendalian sosial, seperti sistem pengawasan masyarakat kepada anggotanya.

Ciri-Ciri Lembaga Sosial

Adapun ciri-cirinya adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki simbol sebagai ciri khas lembaga
  2. Memiliki tata tertib dan tradisi
  3. Usianya lebih lama dari usia anggotanya
  4. Adanya ideologi/sistem gagasan
  5. Memiliki alat kelengkapan
  6. Memiliki tingkat kekebalan/daya tahan (bersifat tahan lama)

Jenis-Jenis Lembaga Sosial

1. Lembaga sosial berdasarkan perkembangan

  • Crescive institution: lembaga sosial yang tumbuh secara tidak sengaja di masyarakat seperti perkawinan. Contoh: lembaga pernikahan dan lembaga agama.
  • Enacted institution: lembaga yang sengaja dibentuk oleh masyarakat karena masyarakat memiliki kebutuhan yang harus dipenuhi dan tujuan yang ingin dicapai. Contoh: aktivitas ekonomi dalam lembaga ekonomi.