Anda pasti pernah atau bahkan sedang belajar mengenai revolusi bumi, dan akibat revolusi bumi bagi alam.
Seperti yang kita ketahui, bumi berputar pada porosnya selama satu hari dan juga berputar mengelilingi matahari selama satu tahun. Gerakan bumi mengelilingi matahari inilah yang disebut dengan revolusi bumi.
Namun, apa sih dampak yang ditimbulkan akibat revolusi bumi ini? Yuk, simak terus artikel di bawah ini ya!
Pengertian Revolusi Bumi
Revolusi bumi diartikan sebagai gerakan orbit planet bumi saat bergerak mengelilingi matahari, dengan gerakan berlawana dengan arah jarum jam.
Revolusi bumi memerlukan waktu selama 365,25 hari. Lebih tepatnya, revolusi Bumi membutuhkan waktu 365 hari, 6 jam, dan 9 menit. Jam tambahan ini akan menghasilkan satu hari tambahan setiap tahun keempat, yang kita kenal dengan tahun kabisat.
Revolusi bumi disebabkan oleh tarikan gravitasi matahari yang membuat orbit berbentuk elips. Orbit elips inilah yang merupakan jalur bumi mengitari matahari yang memanjang berbentuk lingkaran pipih. Akibat orbit elips ini, jarak bumi dan matahari menjadi bervariasi sepanjang tahun.
Akibat Revolusi Bumi
1. Perubahan Musim
Revolusi menyebabkan perbedaan sudut yang menghadap matahari. Pergeseran garis edar matahari ini lah yang mengakibatkan perubahan musim.
Pada saat satu belahan Bumi mendekati Matahari, belahan Bumi tersebut akan mengalami musim panas. Belahan Bumi yang berada di seberangnya akan mengalami musim dingin. Sedangkan belahan Bumi yang berada di antara keduanya akan mengalami musim semi dan musim gugur.
2. Perbedaan Lama Siang dan Malam
Revolusi Bumi juga mengakibatkan terjadinya perbedaan lama siang dan malam suatu wilayah.
Selama memutari Matahari, posisi Bumi terus mengalami perubahan. Selama revolusi, bumi akan mendapatkan sudut pencahayaan Matahari yang berbeda. Saat menghadap Matahari, sudut tersebut akan mengalami siang hari.
Setiap wilayah akan mengalami perbedaan lama siang dan malam, tergantung dari letak geografisnya. Wilayah yang berada di sekitar garis khatulistiwa akan memiliki perbedaan waktu siang dan malam yang relatif konsisten sepanjang tahun. Sedangkan, wilayah yang dekat dengan kutub akan mengalami perbedaan besar dalam lama siang dan malam pada satu musim.
3. Acuan Untuk Kalender Masehi
Leave a Reply